Notification

×

Iklan Lptopt

Iklan Hp

Iklan Kejaksaan Agung

Tag Terpopuler

HUT Pelopor ke-65: Brimob Linggau Gelar Upacara Tradisi Penyucian Tunggul

Kamis, 12 September 2024 | 10:52:00 PM WIB Last Updated 2024-09-13T05:52:19Z
    Bagikan Berita ini


DETIK TV SUMSEL | Lubuklinggau - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pelopor Korps Brimob Polri ke-65,Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor melaksanakan acara tradisi penyucian Tunggul Batalyon B Pelopor Catra Dira Legawa. Acara tersebut berlangsung di Aula Mako Batalyon B Pelopor pada Jumat, 13 September 2024.

Upacara tradisi ini dipimpin langsung oleh Danyon Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor , AKBP Andiyano, S.K.M, dan dihadiri oleh seluruh personel Batalyon B Pelopor.

Dalam sambutannya, AKBP Andiyano S.K.M menyatakan bahwa Korps Brimob Polri memiliki unit elit bernama Resimen Pelopor, yang dibentuk pada masa kepemimpinan Kapolri Soekarno Djoyonegoro. Pasukan pelopor ini telah menjalankan berbagai penugasan di berbagai wilayah Indonesia.

AKBP Andiyano S.K.M. menekankan bahwa acara tradisi penyucian Tunggul Catra Dira Legawa bukan hanya sebuah seremoni, tetapi merupakan bagian penting dari penghargaan terhadap simbol dan panji kesatuan. Tradisi ini juga berfungsi untuk menghidupkan kembali semangat pasukan Pelopor, yang dikenal dengan moto Wajracena.

"Dengan bertambahnya usia, diharapkan setiap personel Korps Brimob Polri Khususnya Batalyon B Pelopor semakin profesional dalam melaksanakan tugas dan lebih dekat serta dicintai oleh masyarakat," ujar AKBP Andiyano S.K.M.

Acara ini diharapkan menjadi momentum untuk membangkitkan semangat dan tanggung jawab seluruh personel Pelopor Korps Brimob Polri Khususnya Batalyon B Pelopor dalam menjalankan tugas mereka sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
×
Berita Terbaru Update